Selalu memberikan masukan kepada suamiTidak jarang seorang suami tidak mengetahui apa yang harus dilakukannya setelah mereka berumah tangga. Oleh karena itu, yang pertama harus dikerjakan seorang istri adalah membantu memperjelas angan-angan dan keinginan yang ada dalam benak suami. Seorang istri harus membantu suaminya mengetahui apa target yang dikejar dalam kehidupannya. Tentu dengan bahasa yang baik dan spoan, tidak seolah-olah menggurui.
Membantu suami merancang target baru"Jika kamu telah selesai (dari suatu urusan), kerjakanlah dengan sungguh-sungguh (urusan) yang lain," (QS al-Insyirah : 7)
Bila suami telah berhasil merealisasikan tujuan yang dikehendakinya, istri harus menyampaikan pada suaminya bahwa keberhasilan suatu tujuan bukan akhir dari segala-galanya. Tapi, keberhasilan suatu target adalah awal langkah mengejar target yang lain. Yang penting disampaikan kepada suami adalah bahwa janganlah takut tidak berhasil mengejar suatu target.
Mendampingi suami hingga berhasil meraih targetTindakan logis yang dilakukan oleh setiap istri yang berpikir cemerlang sewaktu berada di samping suaminya adalah membantunya dengan kata-kata yang baik, memberikan senyuman yang memotivasi, dan mendorongnya terus-menerus untuk merealisasikan semua target yang diharapkannya. Setiap keberhasilan yang diraih bukanlah milik sendiri, melainkan milik mereka berdua.
Menghidupkan semangat dan harapan suamiDi antara ciri khusus istri cerdas adalah selalu berusaha membangkitkan semangat dan menghidupkan harapan dalam diri suaminya, begitu pula pada anaknya, saudaranya, atau ayahnya sekalipun. Janganlah sekali-kali seorang istri mengatakan bahwa suaminya selalu mengalami kegagalan. Menurut Margaret Colcen, kewajiban terpenting seorang istri adalah memanfaatkan waktu makan bersama untuk berbicara dangan suami tentang harapan, optimisme, dan keberhasilan.
Bunda Khadijah selalu mampu memberikan semangat untuk Muhammad Saw lewat kata-kata dan perilaku yang menarik. Ungkapannya berisi daua hal:
1. Meyakinkan kepada suami bahwa perjuangannya benar dan lurus.
2. Memuji dan menganggap suami mempunyai potensi yang dapat dijadikan modal.
3. Dorongan semangat bahwa usahanya akan berhasil dan menghasilkan.
Jangan lupa, pujian yang tidak berlebihan memiliki pengaruh yang cukup besar terhadap pembangkitan suami.
Mengimbangi kecemasan suami dengan sikap dan tindakan simpatikSeorang wanita sama sekali tidak dapat membahagiakan suami dan mendorongnya mencapai keberhasilan, kecuali bila ia tetap kreatif dan mampu menghiburnya. Hendaklah seorang istri benar-benar memahami bahwa suaminya sangat membutuhkan pandangan yang mendalam dari istrinya mengenai apa yang dilakukannya.
Harus dipahami oleh seorang istri, kecemasan suami mendorongnya uring-uringan, terkadang marah-marah, dan emosinya cepat meninggi. Hal ini sangan wajar, sebab, suami sedang mencari pelampiasan ketegangan. Sebagai istri yang baik, jangan sekali-kali mengimbanginya dengan emosi dan marah juga. Sikap yang seperti itu, ikut terbawa marah dan emosi, dapat membuat kapal suami yang semakin menghilangkan kekuatan semangat dan kesabarannya. Yang tepat dilakukan oleh seorang istri adalah menyarankannya untuk berdzikir kepada Allah dan sholat. Atau, ajaklah dia tidur, supaya ketegangannya menurun.
Tidak merecoki tekad bulat suamiTekad seorang suami memerlukan perekat yang kental dari istrinya. Keinginan merecoki tekad suami adalah akibat istri yang tidak membiasakan belajar bersabar. Yang lebih parah, ketakutan kehilangan suami dan perasaan cemburu yang tak beralasan membuat istri menghalangi suaminya uintuk maju.
Pandai melontarkan kritik membangunKritik yang diberikan seorang istri adalah bantuan berharga bagi seorang suami. Orang yang paling tahu dan merasakan kekurangan suami adalah istri. Istri adalah orang yang tahu luar dalam suaminya.
Anti campur tanganSeorang istri cerdas akan menguras pikirannya untuk mencari cara agar suaminya dapat tenang dan konsentrasi pada kegiatannya. Ia akan membiarkan suaminya berbuat dan mengerjakan pekerjannya tanpa ikut campur di dalamnya, jika suaminya menginginkan hal itu.
Rela memberikan waktu luas kepada suami untuk konsentrasi pada tugasnyaSeorang suami yang pandai adalah suami yang dapat memenuhi kewajiban tugas dan hak keluarga. Sedangkan istri yang cerdas adalah istri yang banyak legowo atas hak diri dan lebih mementingkan kemaslahatan keluarga. "Biarlah dia kurang memperhatikanku, asalkan keutauhan dan kemaslahatan keluarga terjaga dengan baik," moto inilah yang biasa dipegang wanita terpelajar.
Susah ga ya diterapkan????
5 Komentar:
kk rini...
niatan kk rini itu sm kyk niatanku bbrp waktu yg lalu, resign jd akhwat cyber ^_^ but, mungkin yg tepat dikurangi jam terbang ajah kali ya... coz ternyata byk amanah jg di dunia cyber ^_^ dan amanah itu berat sekali ukhti, cyber godaannya lebih berat drpd nyata euy.
Tp klw terus2an di cyber jg bikin krg sosialisasi di alam nyata ^_^
(tau deh miling nulis paan, kacau yak :"> )
ukhti, keep istiqamah ^_^
semangaaaaaatttt!!!
Ummah wake up!!!
Assalamu'alaikum kak Rin. Saya rini and kebetulan juga dari Medan.Saya tau blog kak dari blog teman.salam kenal ya. kalo boleh pingin gabung, kebetulan saya pendatang baru di dunia cyber ini.
Wassallam.
Nice blog.
@miling, sebenarnya niatnya dah lama, malah kedeluanan ma miling, eh hanim ^_^
Godaan gede banget nih, malah baru2 ini ketemu ma pembohong berat, ketemu pembohong kok malah di akhir2 ya? hehehhe.....
Niatnya mau aktif di myQ aja.
@rini, kembaranku
wa'alaykumsalam wrwb... welcome the jungle, hehehehe... ati2 ya dik.
Oh ya, medannya dimana? ketemuan yuk? Atau lagi berada di negera seberang?
@rini kembaran kk rini,
anti yg di custcare 105 itu yah???
ini f4t1h, custcare 501 :D
mudah2an bener... bs nyambung deh, alhamdulillah...
*kk rini, numpang ceting disini yak:D jazki :)
wah ana kok masuk #1 ya hehehe di yahoo & MSN search.. kayak seleb aja...
wah siapa tuh di india dan singapore...
Post a Comment